--> Skip to main content

Kolom iklan

PENDUDUK INDONESIA PEMAKAN BAKSO TERBANYAK KE-4 DI DUNIA

Siapapun pasti pernah menikmati makanan lezat ini. Rasanya manis, asem, pedas dan gurih membuat selera makan kita bertambah. Namanya adalah Mie Bakso. Ada kabar terakhir yang aku dengar dari seminar UMKN (Usaha mikro kecil dan menengah) yang diliput oleh vivanews. Ternyata Penduduk Indonesia Pemakan Bakso Terbanyak ke-4 di Dunia. waduh bisa jadi devisa negara nih kalo dikelola dengan baik.. betul ga?.. :)
 
Disebabkan semakin banyaknya pengangguran tidak urung membuat masyarakat memiliki usaha sendiri seperti menjadi pedagang UMKM. Karena bidang ini memiliki kontribusi yang sangat besar dalam penyerapan tenaga kerja. 

"22 persen dari 49 juta UMKM adalah pedagang mie bakso. Ya kira-kira ada sebanyak 10 jutaan lah," ujar Menakertrans Erman Suparno, dalam seminar UMKM, di Hotel Kartika Chandra, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Senin (25/2/2008).
 Menurutnya, penduduk Indonesia merupakan penduduk terbesar ke-4 di dunia sebagai pemakan mie bakso setelah China, India, dan Jepang.

Sebagai Ketua Dewan Pembina Pedagang Mie Bakso, Erman merasa, para pedagang bakso ini harus dibina. "Soalnya mie bakso itu makanan rakyat dan mudah didapat, kalau kita lagi jalan ke mana-mana pasti deh ketemu tukang bakso," candanya.

Kalau soal makanan, Hebatnyaa..orang Indonesia.. :p, Berarti Mie Bakso bisa dikatakan merupakan makanan terfavorit bagi sebagian besar penduduk Indonesia. Kalo temen-temen suka mie bakso karena apanya ayoo?... :)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.