Skip to main content

Resep Yoghurt Cake Cemilan Lezat Untuk Keluarga

Resep Yoghurt Cake - Hari libur saatnya berkumpul dengan keluarga. Sambil santai beristirahat tentunya lebih asyik sambil menikmati cemilan ringan yang unik dan lezat bukan? Nah di bawah ini ada Resep Yoghurt Cake cemilan lezat untuk keluarga anda. Cara buatnya gampang banget. Resep ini udah admin coba di dapur tempur My Lavender. Dan hasilnya??.. uenak tenan. Mau coba bikin? Silahkan disimak cara membuat Cake Yoghurt ini.

Resep Yoghurt Cake Cemilan Nikmat dan lezat

Bahan:
  • 250 gr   terigu
  • 1 sdt baking powder
  • 175 gr   mentega – lelehkan
  • 175 gr   yoghurt tawar kental
  • 1 sdt vanilla pasta
  • 1 btr      putih telur
  • 3 btr      kuning  telur
  • 175 gr   gula pasir
  • 100 gr   kismis/sultana


Cara membuat:
  • Siapkan loyang bulat diameter 20 cm, oles mentega, alasi kertas kue. Panaskan oven 180˚C.
  • Campur terigu dengan baking powder, aduk rata, sisihkan. Campur mentega leleh, yoghurt dan vanilla, aduk rata, sisihkan.
  • Kocok telur (putih dan kuning) dan gula sampai mengembang dan kental. Matikan mikser. Ayakkan campuran terigu dan baking powder sedikit demi sedikit bergantian dengan campuran mentega dan yogurt, aduk rata. Masukkan kismis/sultana, aduk rata.
  • Tuang adonan ke loyang, panggang hingga matang. Angkat, biarkan dingin di atas rak. Sajikan.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.